Pulau Menjangan

5:10 PM D.I.A.N 0 Comments


Akhir-akhir ini saya dibuat super excited dengan keindahan bawah laut di Pulau Menjangan. Salah satu pulau kecil yang masih masuk wilayah Pulau Bali. Variasi ikan yang banyak sekali jenisnya dan kecantikan karangnya membuat saya benar-benar tersihir dan jatuh cinta dengan pulau tersebut.

Tepat 3 hari sebelum Ramadhan saya dan 6 teman lainnya berencana snorkeling di Pulau Menjangan. Salah satu teman saya ,Topan, sudah mengakomodinir semua. Saya menuju Gilimanuk terlebih dahulu yang membutuhkan 1,5 jam menyeberang melalui kapal ferry. Disana kami akan dipandu oleh guide asli Bali bernama Bli Made tapi saya memanggilnya mas bli.

Menuju Pulau Menjangan

Sampai di Gilimanuk kami menyebrang lagi menuju pulau Menjangan menggunakan kapal nelayan yang sudah kami pesan sebelumnya. Cuaca hari itu sangat cerah sekali dan waktu yang menyenangkan untuk ber-snorkeling riaaa yaaaay.

foto di post pertama



Kami berhenti di post pertama dan dipandu menuju areal bawah laut yang banyak ikannya. Beningnya laut dan warna birunya membuat saya tidak bisa berhenti terkagum-kagum. Kami menemukan bintang laut berwarna biru cantik. Lumayan menyesal kenapa tidak dari dulu saya mengunjungi pulau Menjangan  yang notabene lebih dekat dengan kampung saya di Glenmore , Banyuwangi. Meskipun saya sering ke Bali selalu saja tujuan utamanya adalah Denpasar, Kuta atau Jimbaran. Keindahan bawah laut pulau Menjangan membuat saya berkeinginan kuat untuk mendapatkan sertifikat diving suatu saat nanti. Dan saya berjanji dalam diri saya akan kembali ke pulau tersebut setelah memegang sertifikat diving. 

Setelah puas snorkeling akhirnya kami langsung menuju ayam betutu yang sudah sangat fenomenal sekali di Bali yaitu Ayam Betutu Gilimanuk Oleh Bu Lina.Waw makananya super duper pedasssss membuat kami bercucuran air mata dan keringat ketika memakannya dan rasanya benar-benar maknyussss. Jika ingin mengetahui foto-foto kami selama di Pulau Menjangan bisa add Google+ saya di anggra.dee@gmail.com.

Notes:
Saya cantumkan budget ke Pulau Menjangan dengan start point dari Surabaya untuk 7 orang :



 Price 
Quantity
 Subtotal 
I. Transportasi Darat



Sewa Mobil
 Rp     250,000
3
 Rp       750,000
Driver



Fuel PP
 Rp     550,000
1
 Rp       550,000
II. Penyebrangan Feri



Mobil
 Rp     125,000
2
 Rp       250,000
III. Paket Menjangan



Sewa Kapal
 Rp     435,000
1
 Rp       435,000
Guide
 Rp       50,000
1
 Rp        50,000
Asuransi
 Rp        4,000
7
 Rp        28,000
Biaya Masuk Lokal
 Rp        2,500
7
 Rp        17,500
Underwater Camera
 Rp     200,000
1
 Rp       200,000
Alat Snorkel
 Rp       40,000
7
 Rp       280,000
Parking and Shower
 Rp        4,000
1
 Rp          4,000
 Life Jaket 
 Rp       20,000
5
 Rp       100,000
Ayam Betutu
 Rp     234,000
1
 Rp       234,000
Tol
 Rp        8,500
1
 Rp          8,500




TOTAL


 Rp    2,907,000
Per Pax (7 Pax)


 Rp      415,285

































































































































































































































































0 comments: