Keindahan Jalan Tol Mandara Bali
Baru turun dari bandara Ngurah Rai jika kalian memiliki tujuan ke kota Denpasar coba deh ambil jalan tol Mandara Bali. Jalan tol pertama di Bali yang menghubungkan segitiga emas (Triangle Connection) Nusa Dua, Ngurah Rai, dan Benoa. Sepanjang jalan tol dengan jarak 12,7 km yang sebagian besar berada diatas laut ini memiliki keindahan tersendiri. Apalagi ketika pagi hari saat udara masih segar dan tidak terlalu panas dan disaat matahari akan menunjukkan keelokannya. Tentu saja kalian tidak diperbolehkan untuk berhenti di tengah jalan tol tersebut. Naik sepeda motor lebih asik sih menurut saya karena kita bisa lebih menikmati segarnya angin sepoy2 dengan pemandangan sunrise yang menakjubkan.Bagi pengguna sepeda motor tarif masuk yang dikenakan adalah Rp. 4000 dan untuk mobil dikenakan tarif Rp. 10000. |
Kecantikan jembatan tol MANDARA |
Dari jalan tol MANDARA kita bisa melihat keindahan gunung Agung |
0 comments: